Headlines News :
Home » » 5 Kunci Keberhasilan Pelaku Usaha

5 Kunci Keberhasilan Pelaku Usaha

Written By zulfadli on Kamis, 18 April 2013 | 21.18


Dunia marketing sangat dinamis dan penuh tantangan. Para pelaku pasar harus pintar-pintar mencari peluang guna menghasilkan omset penjualan yang cukup besar. Ada lima kunci keberhasilan para pelaku pasar yaitu:
Pertama, biasakan diri menjadi seorang pemenang. Ketatnya persaingan pasar dan besarnya resiko, menuntut pelaku pasar untuk bisa bertahan sebagai pemenang. Dengan membiasakan jadi pemenang maka hambatan maupun tantangan yang ada di depan mata bisa diselesaikan secara maksimal.

Kedua, jeli melihat pasar dan ciptakan sebuah peluang. Bisa dikatakan insting seorang sales sangatlah tajam, Ia selalu jeli dalam melihat pasar dan menciptakan peluang dalam berbagai kesempatan. Bagi mereka, pintu rumah yang tertutup pun bisa menghasilkan sebuah peluang bila kita menyampaikan informasi pemasaran produk dengan strategi yang tepat. Jadi, posisikan diri Anda sebagai teman dekat bagi konsumen Anda, dan penuhi kebutuhan yang mereka cari.

Ketiga, berjiwa besar dan berani melawan kegagalan. Bagi seorang sales, kegagalan maupun penolakan dalam memasarkan produk sudah menjadi bumbu penyedap bagi kegiatan mereka setiap harinya. Untuk itu, sebagai seorang pelaku pasar Anda juga dituntut untuk berjiwa besar dan jangan pernah berkecil hati dalam menghadapi kegagalan, pastikan Anda selalu mengutamakan kepentingan konsumen dan memberikan pelayanan prima bagi mereka dalam kondisi maupun cuaca apapun.

Keempat, perluas networking (jaringan). Tak bisa kita pungkiri bila networking menjadi salah satu modal atau aset berharga bagi seorang sales maupun pelaku pasar lainnya. Semakin luas jaringan bisnis yang Anda bangun, maka semakin besar pula peluang sukses yang telah Anda rencanakan di masa-masa yang akan datang. Jadikanlah orang-orang yang ada di sekitar Anda sebagai relasi bisnis potensial yang akan membantu Anda mencapai puncak keberhasilan. 

Kelima, lakukan evaluasi secara rutin. Tingginya persaingan pasar dan besarnya resiko kegagalan yang sering menghantui para pelaku pasar, menuntut mereka untuk bisa melakukan perbaikan secara bertahap. Baik itu mengevaluasi setiap tindakan positif yang telah diselesaikan, maupun mengevaluasi kesalahan-kesalahan dalam setiap proses penjualan.

Ingat, keberhasilan seorang sales tidak hanya bergantung dari kualitas produk yang mereka jual, namun keberhasilan tersebut juga tergantung dari kualitas skill dan pengetahuan individu yang memasarkannya. Semoga informasi tips pemasaran yang mengangkat lima kunci keberhasilan seorang sales ini bisa memberikan manfaat bagi para pembaca dan menginspirasi seluruh pelaku pasar di Indonesia untuk bisa mengoptimalkan pemasaran produknya. Maju teus UKM Indonesia dan salam sukses.

(diolah dari tulisan di website bisnisukm.com)

Share this article :

0 komentar :

Posting Komentar

Masukan Anda amat berarti untuk pengembangan web ini selanjutnya


 
Support : Bisnis UKM | Kemenkop | Okebana RSS | Sentra UKM

Copyright © 2012. Okebana - All Rights Reserved
Template Dimodifikasi Oleh Zulfadli
Wartawan Harian Singgalang